Daily News 14/04

April 14, 2023 No. 2330
AVIA

Catat! Avia Avian (AVIA) Akan Tebar Dividen Sebesar Rp 1,3 Triliun

KONTAN.CO.ID -  JAKARTA. PT Avia Avian Tbk (AVIA) akan membagikan dividen tunai sebesar Rp 1,3 triliun atau 92,9% dari laba bersih tahun 2022. Keputusan ini diambil berdasarkan hasil Rapat Umum Pemegang Saham Tahunan (RUPST) Tahun Buku 2022 yang diselenggarakan pada hari Kamis, 13 April 2023.

Pada RUPST tersebut, dibahas lima agenda dan menghasilkan beberapa keputusan, salah satunya adalah penetapan pembagian dividen tunai kepada pemegang saham.

RUPST memberikan persetujuan untuk membagikan dividen tunai sebesar Rp 1,3 triliun untuk tahun buku 2022. Jumlah tersebut sudah termasuk dividen interim sebesar Rp 619,5 miliar yang telah dibagikan kepada pemegang saham pada tanggal 6 Desember 2022.

Sumber: https://investasi.kontan.co.id/news/catat-avia-avian-avia-akan-tebar-dividen-sebesar-rp-13-triliun

===========================================================================

BMRI

Bank Mandiri Salurkan Kredit UMKM Rp115,97 T Dalam 2 Bulan

Jakarta, CNBC Indonesia - PT Bank Mandiri (Persero) Tbk. (BMRI) berupaya memberikan dukungan akses pembiayaan untuk sektor usaha mikro, kecil dan menengah (UMKM). Hal tersebut sejalan dengan komitmen Pemerintah untuk memperluas dukungan perbankan bagi pelaku UMKM.

Corporate Secretary Bank Mandiri Rudi As Aturridha mengatakan, hingga akhir Februari 2023 realisasi kredit UMKM Bank Mandiri secara bank only telah menembus Rp 115,97 triliun. Capaian tersebut naik 10% dari posisi tahun sebelumnya sebesar Rp 105,53 triliun.

"Dari jumlah tersebut, pertumbuhan tersebut terjadi pada sektor usaha mikro dengan realisasi menembus Rp 69,68 triliun per Februari 2023. Tumbuh lebih dari 4,6 kali lipat bila dibandingkan posisi Februari 2022," ungkapnya, di gedung Plaza Mandiri, Kamis malam (13/4).

Sumber: https://www.cnbcindonesia.com/market/20230414063233-17-429786/bank-mandiri-salurkan-kredit-umkm-rp11597-t-dalam-2-bulan

===========================================================================

TINS

PT Timah (TINS) Gelontorkan Rp33,8 Miliar Untuk Biaya Eksplorasi di Kuartal I 2023

EmitenNews.com―PT. Timah Tbk (TINS) menyampaikan pihaknya telah mengumumkan laporan eksplorasi di triwulan I 2023.

Dalam keterangan tertulis dari Abdullah Umar Sekretaris TINS Selasa (10/4) menyampaikan bahwa Kegiatan Eksplorasi di triwulan I 2023 PT Timah berfokus pada komoditas timah dengan biaya sebesar Rp33,8 miliar dengan rincian untuk kegiatan operasional sebesar Rp33,8 miliar dan biaya Investasi Rp0.

Kegiatan Eksplorasi Perseroan di laut pada bulan triwulan I 2023, berupa kegiatan pemboran rinci di Perairan Bangka (L. Rebo, L.Limbung, Tanjung Kubu, L Belo (Bangka) dan L Ranggam dan perairan Kundur (L tambelas) dengan menggunakan 3 unit Kapal Bor dan 2 unit Ponton di Maret 2023 dengan tol meter bor sebanyak 21.671 meter.

Lebih lanjut Abdullah memaparkan selanjutnya kegiatan Eksplorasi di darat pada Triwulan I Tahun 2023 meliputi pemetaan, survey geomagnet, core logging, percontoan core, pengukuran grid bor dan pemboran timah (primer & alluvial) di Pulau Bangka (Berang, bukit layang, Ranggas, Penagan, Bukit Puyuh Tempilang, air biat) dan Belitung (Batu besi, Meranteh, Renggadaian, badau, Simpang Pesak dan Lintang), dengan total meter bor sebanyak 23.696 meter.

Sumber: https://www.emitennews.com/news/pt-timah-tins-gelontorkan-rp338-miliar-untuk-biaya-eksplorasi-di-kuartal-i-2023

===========================================================================

TOBA

Konsisten Tumbuh, Laba Bersih TBS Utama (TOBA) 2022 Tembus USD57,82 Juta

EmitenNews.com - TBS Utama Energi (TOBA) sepanjang 2022 mencatat laba bersih USD57,82 juta. Tumbuh 20 persen dari edisi sama tahun sebelumnya sebesar USD48,08 juta. Laba per saham dasar menjadi USD0,0072 dari periode sama tahun sebelumnya senilai USD0,0060.

Pendapatan USD635,79 juta, melejit 37 persen dari edisi sama 2021 sebesar USD462,66 juta. Beban pokok pendapatan USD499,77 juta, menanjak 29 persen dari episode sama tahun sebelumnya USD384,86 juta. Laba kotor USD136,01 juta, melesat 74 persen dari periode sama 2021 sebesar USD77,80 juta. 

Beban umum dan administrasi Rp33 juta bengkak dari USD20 juta. Beban penjualan dan pemasaran USD593 ribu susut dari USD1,79 juta. Rugi selisih kurs bersih USD338 ribu turun dari USD873 ribu. Pendapatan dividen nihil dari USD4,05 juta. Pendapatan lain-lain USD35 juta menukik dari USD50 juta. Laba operasi USD137,72 juta, menanjak dari USD110,45 juta. 

Sumber: https://www.emitennews.com/news/konsisten-tumbuh-laba-bersih-tbs-utama-toba-2022-tembus-usd5782-juta

===========================================================================

BTPN

Hore! Bank BTPN akan Tebar Dividen Sebesar Rp 619,14 Miliar

KONTAN.CO.ID - JAKARTA. PT Bank BTPN Tbk (BTPN) siap membagikan dividen dari laba bersih perseroan tahun buku 2022 untuk pertama kalinya sejak 2017. Keputusan ini sudah mendapat persetujuan dari Rapat Umum Pemegang Saham Tahunan (RUPST) yang dilaksanakan pada Kamis (13/4).

Direktur Utama Bank BTPN Henoch Munandar menyampaikan, BTPN akan menebar dividen sebesar Rp 619,14 miliar atau 20% dari total laba bersih tahun buku 2022 yang mencapai Rp 3,10 triliun.

“RUPST Bank BTPN menetapkan sisa laba bersih setelah dikurangi penyisihan dividen sebagai laba ditahan,” ujarnya melalui keterangan resmi yang diterima Kontan.co.id, Kamis (13/4).

Sumber: https://investasi.kontan.co.id/news/hore-bank-btpn-akan-tebar-dividen-sebesar-rp-61914-miliar