Daily News 30/11

November 30, 2023 No. 2459
BBTN

PT Bank Tabungan Negara Tbk (BBTN) menargetkan proses spin off atau pemisahan unit usaha syariah (UUS) akan rampung pada semester II-2024 mendatang. Direktur Utama BTN Nixon LP Napitupulu mengungkapkan sejauh ini pihaknya telah mengirimkan surat minat (letter of interest) kepada dua bank sejak awal November 2023.

"Kalau nama banknya saya belum bisa menyebut dulu karena memang belum ada putusan untuk proses tetapi kami akui telah menerbitkan letter of interest terhadap dua bank," tutur Nixon dalam Pubex Live 2023, Rabu (29/11/2023).

Sebelumnya Nixon menyebut terdapat tiga opsi proses spin off UUS menjadi Bank Umum Syariah (BUS) yang disarankan oleh konsultan. Pertama, membangun bank baru yang dinilai kurang baik karena proses perizinannya membutuhkan waktu yang lama. Selain itu, perizinan produk-produknya yang mesti dilakukan satu persatu sehingga bagi dia ini tidak memungkinkan.

https://www.emitennews.com/news/dua-bank-sudah-dilirik-btn-bbtn-targetkan-spin-off-uus-tuntas-semester-ii-2024

==============================================================================

INCO

PT Vale Indonesia Tbk. (INCO) berencana mempertahankan jumlah produksi nikelnya sebesar 70.800 nikel matte.

Chief Financial Officer Vale Indonesia Bernardus Irmanto mengatakan untuk produksi nikel pada 2024, perseroan akan tetap mempertahankan jumlah produksi setara dengan tahun ini. Adapun penyebab utama mandeknya produksi nikel INCO adalah pemeliharaan alat produksi yang memakan waktu lama.

Bernardus menambahkan alasan kedua adalah perusahaan akan berupaya mempertahankan kualitas nikel yang diproduksi. Dengan begitu, target tahun depan ditetapkan tidak jauh berbeda dengan hasil 2023.

https://market.bisnis.com/read/20231129/192/1719310/produksi-nikel-vale-indonesia-inco-2024-diproyeksikan-mandek-kenapa

==============================================================================

HEAL

PT Medikaloka Hermina Tbk (HEAL) bakal membuka empat rumah sakit (RS) baru pada 2024. Dua diantaranya merupakan rumah sakit bertaraf internasional. Hermina saat ini telah melakukan studi kelayakan untuk setiap Rumah Sakit baru yang akan dibangaun, dan memastikan adanya dokter-dokter yang profesional sesuai standar hermina sebagai syarat mutlak untuk pembangunan rumah sakit baru.

Direktur Operasional HEAL Yulisar Khiat mengungkapkan, keempat rumah sakit tersebut masing-masing berlokasi di Madiun yang diperkirakan beroperasi mulai kuartal II 2024, untuk yang di Jakarta dan RS Hermina Pasuruan ditargetkan beroperasi pada semester April 2024.

Setiap pembangunan rumah sakit menelan biaya investasi berkisar Rp150 miliar untuk setiap rumah sakitnya.

"Sementara untuk RS Hermina Nusantara di IKN ditargetkan beroperasi pada Juli 2024 untuk mendukung acara HUT Kemerdekaan di sana," kata Yulisar dalam konferensi pers usai Public Expose Live 2023 secara daring, Rabu (29/11/2023).

https://www.emitennews.com/news/buka-empat-rumah-sakit-baru-pada-2024-hermina-heal-siapkan-rp150-m-per-unit

==============================================================================

BUAH

PT Segar Kumala Indonesia Tbk (BUAH) akan segera merampungkan penambahan kapasitas gudang sebesar 200 ton di penghujung tahun 2023. Melalui aksi ini, diperkirakan BUAH telah menambahkan kapasitas gudang sebesar 44,2% sepanjang tahun 2023.

Terhitung pada tahun buku 2022, kapasitas gudang yang dimiliki BUAH telah mencapai 5,205 ton. Kemudian di awal tahun 2023 BUAH melakukan penambahan sebesar 2.000 ton untuk kapasitas gudang di wilayah Jakarta, kemudian melakukan pembukaan gudang atau cold storage baru di wilayah Bangka dengan kapasitas 100 ton.

Pada akhir tahun ini BUAH kembali melakukan ekspansi untuk membuka jaringan distribusi baru dengan kapasitas gudang sebesar 200 ton yang siap beroperasi pada akhir tahun 2023.

https://www.emitennews.com/news/buah-rampungkan-penambahan-kapasitas-hingga-442-di-penghujung-tahun-2023

==============================================================================

DMAS

Emiten pengembang kawasan terpadu Kota Deltamas, PT Puradelta Lestari Tbk (DMAS) optimistis mencapai target marketing sales sebesar Rp 1,8 triliun di tahun ini.

Department Head of Investor Relations & Corporate Sustainability Puradelta Lestari Esther Meilia Natanael mengatakan, hingga kuartal III-2023 Puradelta Lestari mencatat marketing sales Rp 1,37 triliun atau sekitar 76,1% dari target yang telah ditetapkan pada tahun 2023 ini yaitu sebesar Rp 1,8 triliun.

Sementara itu, Direktur dan Sekretaris Perusahaan Puradelta Lestari Tondy Suwanto menerangkan, selain penjualan lahan pada sektor industi yang mendominasi capaian di periode sembilan bulan pertama 2023, ada kontribusi dari penjualan sektor hunian dan komersial.

https://industri.kontan.co.id/news/puradelta-lestari-dmas-optimis-capai-target-marketing-sales-rp-18-triliun-di-2023

==============================================================================

PGAS

Emiten Grup Pertamina, PT Perusahaan Gas Negara Tbk. (PGAS) atau PGN siap mengoptimalkan bisnis nonmigas pada tahun depan.

Direktur Keuangan dan Manajemen Risiko PGN, Fadjar Harianto Widodo menjelaskan saat ini bisnis niaga dan transportasi minyak dan gas (migas) bumi masih menjadi sumber utama pendapatan PGN. Sampai kuartal III/2023, dari total pendapatan perusahaan sebesar US$2,69 miliar, sekitar US$2,51 miliar atau 93,24% adalah kontribusi dari bisnis niaga dan transportasi minyak dan gas bumi.

“Namun demikian, kontribusi segmen bisnis PGN yang lain juga terus membesar,” kata dia saat public expose live 2023, Rabu (29/11/2023).

https://market.bisnis.com/read/20231129/192/1719274/pgn-pgas-berburu-cuan-dari-kontribusi-bisnis-nonmigas