Daily News 04/08

August 04, 2014 No. 795
INTP - Kinerja 1H 2014

PT Indocement Tunggal Prakarsa (INTP) membukukan kenaikan laba bersih sebesar 3.7%Yoy menjadi Rp 2.51 Triliun Vs Rp 2.42 Triliun pada 1H 2013. Pendapatan naik 6.5%Yoy menjadi Rp 9.5 Triliun, namun naiknya biaya menekan kinerja laba operasi yang turun 7.7%Yoy menjadi Rp 2.77 Triliun pada 1H 2014.
LPKR - Kinerja 1H 2014
PT Lippo Karawaci (LPKR) membukukan kenaikan laba bersih kinerja 1H 2014 sebesar 23.3%Yoy menjadi Rp 672.91 Miliar Vs Rp 545.64 Miliar pada 1H 2013. Naiknya kinerja didukung oleh kenaikan pendapatan sebesar 33.9%Yoy menjadi Rp 4.1 Triliun dengan laba operasi tercatat naik 30.1%Yoy menjadi Rp 1.11 Triliun pada 1H 2014.
SIMP - Kinerja 1H 2014
PT Salim Ivomas Pratama (SIMP) membukukan kenaikan laba bersih 1H 2014 sebesar 361.5%Yoy menjadi Rp 497.62 Miliar Vs Rp 107.83 Miliar pada 1H 2013. Naiknya kinerja didukung oleh kenaikan penjualan sebesar 11.1%Yoy menjadi Rp 7.17 Triliun. Laba operasi tercatat naik 202%Yoy menjadi Rp 1.2 Triliun pada 1H 2014.
SMCB - Kinerja 1H 2014
PT Holcim Indonesia (SMCB) membukukan penurunan laba bersih kinerja 1H 2014 sebesar 3.8%Yoy menjadi Rp 449.2 Miliar Vs Rp 467 Miliar pada 1H 2013 kendati membukukan kenaikan penjualan sebesar 10%Yoy menjadi Rp 4.93 Triliun. Naiknya biaya menekan kinerja laba operasi sehingga turun 13.9%Yoy menjadi Rp 674.29 Miliar pada 1H 2014. Naiknya kinerja laba bersih diakibatkan oleh penurunan beban keuangan menjadi Rp 54.21 Miliar Vs Rp 120.69 Miliar pada 1H 2013 lalu.
TSPC - Kinerja 1H 2014
PT Tempo Scan Pacific (TSPC) membukukan penurunan laba bersih kinerja 1H 2014 sebesar 3.6%Yoy menjadi Rp 413.79 Miliar Vs Rp 429.38 Miliar pada 1H 2013 kendati membukukan kenaikan penjualan sebesar 8.7%Yoy menjadi Rp 3.62 Triliun. Naiknya biaya menekan kinerja laba operasi sehingga turun 4.6%Yoy menjadi Rp 466.71 Miliar pada 1H 2014.
UNVR - Kinerja 1H 2014
PT Unilever Indonesia (UNVR) membukukan kenaikan laba bersih kinerja 1H 2014 sebesar 0.9%Yoy menjadi Rp 2.84 Triliun Vs Rp 2.82 Triliun pada 1H 2013. Naiknya kinerja didukung oleh kenaikan penjualan sebesar 13.9%Yoy menjadi Rp 17.58 Triliun dengan laba operasi tercatat 1.2%Yoy menjadi Rp 3.83 Miliar pada 1H 2014.
WIKA - Kinerja 1H 2014
PT Wijaya Karya membukukan kenaikan laba bersih kinerja 1H 2014 sebesar 0.8%Yoy menjadi Rp 282.65 Miliar Vs Rp 280.32 Miliar pada 1H 2013. Naiknya kinerja didukung oleh kenaikan penjualan sebesar 10.8%Yoy menjadi Rp 5.85 Triliun dengan laba operasi tercatat 11.5%Yoy menjadi Rp 584.17 Miliar pada 1H 2014.
WSKT - Kinerja 1H 2014
PT Waskita Karya (WSKT) membukukan kenaikan laba bersih kinerja 1H 2014 sebesar 7.5%Yoy menjadi Rp 60.89 Miliar Vs Rp 56.49 Miliar pada 1H 2013. Naiknya kinerja didukung oleh kenaikan pendapatan sebesar 5.7%Yoy menjadi Rp 3.18 Triliun dengan laba operasi tercatat naik 20.5%Yoy menjadi Rp 221 Miliar pada 1H 2014.