Daily News 01/04

April 01, 2016 No. 1215
ANTM - Kerjasama Freeport garap anode slime

PT Aneka Tambang (ANTM) berencana membentuk perusahaan patungan (joint venture) dengan PT Freeport Indonesia. Perusahaan patungan itu akan membengun pabrik anode slime dan precious metal refinery yang ditargetkan berkapasitas produksi 6,000 ton. ANTM akan membangun pabrik tersebut dengan dana berasal dari rights issue. Di dalam perusahaan patungan tersebut ANTM dapat memiliki sekitar 30%-40% saham. Finalisasi pembentukan usaha patungan diperkirakan pada 4Q 2016. Sementara itu, ANTM menjajaki akuisisi tambang emas di Myanmar dan tambang nikel di Filipina tahun ini.
CSAP - Target penjualan
PT Catur Sentosa Adiprana (CSAP) menargetkan penjualan tahun ini sebesar 18% dibandingakn tahun sebelumnya. Persentase pertumbuhan penjualan diharapkan berasal dari segmen ritel modern sebesar 20% dan segmen distribusi sebesar 18%. Hingga Februari 2016, perseroan telah mencatatkan penjualan naik diatas 10%. Selain itu, perseroan juga akan membangun tiga gerai Mitra 10 di Serpong BSD, Pekayon, Bekasi, dan Lampung. Saat ini perseroan memiliki 21 outlet dan ditargetkan pada tahun 2020 perseroan memiliki outlet sebanyak 50 toko.
DMAS - Rencana menambah saham beredar
PT Puradelta Lestari (DMAS) tengah mengkaji untuk menambah jumlah saham beredar di publik sebesar 10% sehingga total saham beredar akan menjadi 20%. Rencana tersebut merupakan kelanjutan awal pemegang saham saat melakukan penawaran umum perdana yang menargetkan dana dari IPO di kisaran Rp 2.2 Triliun- Rp 3.7 Triliun dengan melepas sebanyak-banyaknya 10.84% miliar lembar saham atau 20% dari modal disetor. Namun, kondisi pasar yang tidak kondusif tahun lalu membuat perseroan memangkas target perolehan dana.
MLPT - Belanja modal
PT Multipolar Technology (MLPT) mengalokasikan belanja modal sebesar Rp 332 Miliar pada tahun ini. Dana belanja modal sebesar Rp 232 Miliar dialokasikan untuk merampungkan pembangunan data center milik PT Graha Teknologi Nusantara, Rp 82 Miliar dialokasikan untuk PT Visionet International dan sisanya untuk perseroan. Sumber pendanaan belanja modal berasal dari kas internal dan pinjaman bank.
PPRO - Rencana usaha patungan di Bandung
PT PP Properti (PPRO) sedang melakukan finalisasi kerjasama dengan mitra bisnis pemilik lahan di Bandung, Jawa Barat. PPRO kembali menjajaki pembentukan usaha baru melalui konsep kerjasama usaha patungan atau joint venture di Bandung menyerupai pembentukan usaha patungan yang telah dilakukan dengan PT Sentul City (BKSL). PPRO menargetkan kerjasama tersebut dapat terealisasi pada bulan Mei 2016. Jika terbentuk, anak usaha tersebut akan menggarap proyek mixed used yang terdiri dari apartemen, hotel, serta bangunan komersial di Bandung Timur.