Daily News 08/11
November 08, 2022 No. 2234
OMED Produsen Masker Onemed (OMED) Raih Dana IPO Rp828 Miliar, Fokus 3 Ekspansi Bisnis.com, JAKARTA - Emiten alat kesehatan, PT Jayamas Medica Industri Tbk. (OMED) atau OneMed resmi melantai di Bursa Efek Indonesia (BEI) pada hari ini, Selasa (8/11/2022). Dana IPO senilai Rp828 miliar bakal dipakai tiga hal, terutama berkaitan penambahan modal anak usaha. Perusahaan di bidang usaha manufaktur alat kesehatan, alat kesehatan elektromedik, alat diagnostik, antiseptik dan disinfektan, serta perbekalan kesehatan rumah tangga lainnya ini memakai kode saham OMED dalam perdagangan sahamnya. Dalam penawaran umum perdana saham atau Intitial Public Offering (IPO), OneMed melepas sejumlah 4.058.850.000 saham kepada publik. Besaran saham yang ditawarkan tersebut setara dengan 15 persen dari modal ditempatkan dan disetor penuh setelah IPO. Sumber: https://market.bisnis.com/read/20221108/192/1595876/produsen-masker-onemed-omed-raih-dana-ipo-rp828-miliar-fokus-3-ekspansi =========================================================================== BELI Resmi Melantai di BEI, Saham Blibli (BELI) Menguat 2,67% KONTAN.CO.ID - JAKARTA. PT Global Digital Niaga Tbk (BELI) mengawali debutnya di Bursa Efek Indonesia dengan turun ke level Rp 440 pada Selasa (8/11). Adapun entitas Grup Djarum ini, mematok harga penawaran umum saham alias initial public offering (IPO) di level Rp 450. Di awal pedagangan, saham beli mencuat ke level Rp 472 per saham. Hingga pukupl 09:02 WIB, saham BELI bertengger di posisi Rp 462. Nilai ini naik 2,67% dari harga pernawan umum perdana saham. Kapitalisasi pasar BELI menembus Rp 53,5 triliun. Jika menggunakan kurs di level Rp 15.590 per dolar Amerika Serikat, kapitalisasi BELI setara dengan US$ 3,4 miliar. Sumber: https://investasi.kontan.co.id/news/resmi-melantai-di-bei-saham-blibli-beli-menguat-267 =========================================================================== WSBP Sulap Utang Jadi Saham, Waskita Beton (WSBP) Private Placement 32,71 Miliar Saham EmitenNews.com - PT Waskita Beton Precast (WSBP) bakal menghelat private placement maksimal 32.715.232.945 helai alias 32,71 miliar. Itu dilakukan untuk mengonversi utang menjadi saham biasa. Nah, untuk memuluskan rencana itu, perseroan akan menyodorkan izin kepada investor dalam rapat umum pemegang saham (RUPS) luar biasa. Kalau tidak aral melintang, hajatan RUPS Luar Biasa akan dipentaskan pada 14 Desember 2022. Peserta berhak hadir dalam agenda tersebut, dengan nama tercatat sebagai pemegang saham alias recording date pada 21 November 2022 pukul 10.00 WIB. Private placement untuk mengonversi nilai utang kreditur Rp1,43 triliun menjadi ekuitas maksimal 32.715.232.945 lembar saham biasa. Pelaksanaan konversi utang menjadi saham akan digunakan sebagai sumber pelunasan utang kepada kreditur sebagaimana diatur dalam perjanjian perdamaian. Sumber: https://www.emitennews.com/news/sulap-utang-jadi-saham-waskita-beton-wsbp-private-placement-3271-miliar-saham =========================================================================== BUKA Margin Kontribusi Bukalapak (BUKA) Positif, Target Harga Sahamnya Rp 800 JAKARTA, Investor.id - PT Bukalapak.com Tbk (BUKA) mencapai milestone pada kuartal III-2022 setelah mencatatkan margin kontribusi positif. Keberhasilan tersebut didukung atas kemampuan untuk mempertahankan peningkatan TPV secara massif dan take rates. Bukalapak juga berhasil menekan biaya marketing dalam dua kuartal terakhir. BRI Danareksa Sekuritas menyebutkan, margin kontribusi positif Bukalapak didukung oleh peningkatan TPV mitra mencapai 22,9% pada kuartal III-2022 dan peningkatan take tares sebanyak 112 bps yang berimbas terhadap peningaktan pendapatan sebesar 130%. Begitu juga dengan TPV marketplace menunjukkan peningkatan sebesar 42,6% dan peningkatan take rate mencpai 26 bps yang berimbas terhadap peningkatan pendapatan sebesar 65,2%. Sumber: https://investor.id/stock-analysis/312210/margin-kontribusi-bukalapak-buka-positif-target-harga-sahamnya-rp-800 =========================================================================== PGAS Laba Bersih PGN (PGAS) Tembus Rp 4,54 Triliun Per Kuartal III-2022 KONTAN.CO.ID - JAKARTA. PT Perusahaan Gas Negara Tbk (PGAS) mencetak kinerja positif sepanjang sembilan bulan pertama 2022. Emiten pelat merah ini mencatatkan laba bersih tahun berjalan yang diatribusikan ke entitas induk senilai US$ 310,5 juta atau setara dengan Rp 4,54 triliun jika menggunakan kurs Rp 14.612 per dolar AS. Sebagai perbandingan, realisasi laba bersih ini naik 8,6% dari laba bersih yang direalisasikan pada periode yang sama tahun lalu yakni US$ 286,21 juta. Naiknya laba bersih tidak terlepas dari kenaikan pendapatan, dimana PGAS mencetak pendapatan sebesar US$ 2,6 miliar, naik 17,16% secara year-on-year (YoY). Adapun laba bruto yang diraih PGAS sebesar US$ 607,0 Juta, laba operasi sebesar US$ 480,2 juta dan EBITDA sebesar US$ 935,5 juta. Sumber: https://investasi.kontan.co.id/news/laba-bersih-pgn-pgas-tembus-rp-454-triliun-per-kuartal-iii-2022