Daily News 23/06
June 23, 2016 No. 1272
ASRI - Proyek Pasar Kemis
PT Alam Sutera Realty (ASRI) menandatangani definitive agreement dengan China Fortune Land Development untuk mengembangkan proyek Pasar Kemis (Banten). Langkah tersebut merupakan kelanjutan dari memorandum of understanding (MoU) yang ditandatangani kedua pihak pada 28 Desember 2015. Sesuai rencana, China Fortune akan bertanggung jawab dalam hal investasi, pengembangan dana manajemen termasuk perencanaan, konstruksi, infrastruktur, fasilitas publik, dan jasa industri di Pasar Kemis. Sementara ASRI bertanggung jawab dalam hal penyediaan lahan dan membantu China Fortune dalam hal konstruksi. Perseroan berharap peluncuran klaster terbaru di Pasar Kemis dan proyek di kota Ayodhya akan menjadi pendukung kinerja perseroan tahun ini.
CMNP - Berikan diskon tarif tol
PT Citra Marga Nusaphala (CMNP) siap memberikan diskon tarif sebesar 30% bagi pengguna ruas tol selama libur lebaran tahun ini, apabila didukung keputusan Pemerintah. Perseroan akan memberikan diskon tarif selama H-4 dan H+4 lebaran. Perseroan menyakini diskon tarif dinilai tidak akan berdampak negatif terhadap kinerja keuangan perseroan tahun ini. MAPI - Konsolidasi lini bisnis makanan dan minuman PT Mitra Adi Perkasa (MAPI) berencana mengintegrasikan sejumlah anak perusahaan yang bergerak di sektor makanan dan minuman ke dalam satu perusahaan bernama PT Mitra Boga Adiperkasa. Beberapa anak usaha yang bergabung dalam Mitra Boga Adiperkasa adalah PT Sari Coffee Indonesia, pemegang merek Starbucks dan PT Sari Pizza, pemegang merek Pizza Express. Selain itu juga ada PT Premier Doughnut Indonesia, Pemegang merek Krispy Kreme dan PT Sari Ice Cream Indonesia, pemegang merek Cold Stone dan Godiva. Pasca pembentukan Mitra Boga Adiperkasa, MAPI akan menambah 50-60 gerai pada lini bisnis makanan dan minuman. Setelah selesai proses restrukturisasi anak usaha, Investor asal Amerika Serikat, General Atlantic akan masuk dan menginvestasikan Rp 725 Miliar dalam bentuk Surat Utang pada 4Q 2016. Dalam empat tahun hingga lima tahun akan direncanakan IPO dan General Atlantic akan memiliki sekitar 29.9% saham Mitra Boga Adi Perkasa.
MTRA - Tambah lini bisnis EPC
PT Mitra Pemuda (MTRA) menambah lini bisnis udaha dengan memasuki bisnis engineering, procurement, and construction (EPC). MTRA akan bekerjasa dan telah menandatanangi nota kesepahaman bisnis dengan perusahaan dari China, China United Engineering Corporation (CUC), untuk menggarap bisnis EPC. Selain mematangkan rencana bisnis EPC, MTRA menetapkan target kontrak baru Rp 600 Miliar pada tahun ini. Hingga Pertengahan bulan Juni 2016, MTRA telah meraih kontrak baru senilai Rp 200 Miliar.
PPRO - Rencana akuisisi lahan
PT PP Properti (PPRO) berencana mengakuisisi dua bidang lahan di Jalan Pemuda (Surabaya) seluas total 5,300 M² senilai Rp 290 Miliar. Lahan tersebut akan mulai dikembangkan menjadi dua proyek apartemen pada 2017. Proses akuisisi lahan ditargetkan selesai pada November 2016. PPRO juga tengah mengincar lahan seluas 21 Ha di Bandung senilai Rp 500 Miliar milik calon mitra. PPRO tengah mengkaji peluang kerjasama dengan perusahaan ritel asing untuk mengembangkan lahan di Bandung.