Daily News 16/08

August 16, 2024 No. 2618

IPCC

Indonesia Kendaraan Terminal Tbk.

PT Indonesia Kendaraan Terminal Tbk (IPCC) berhasil mencatatkan laba bersih sebesar Rp80,69 miliar pada semester pertama (1H) 2024, mengalami pertumbuhan 2,24% dibandingkan dengan periode yang sama tahun lalu (year-on-year/yoy).

Pencapaian ini terjadi meskipun pendapatan operasi perusahaan terkoreksi 1,83% yoy menjadi Rp360,26 miliar.

Keberhasilan IPCC dalam meningkatkan laba bersih di tengah penurunan pendapatan tersebut tak lepas dari upaya efisiensi yang dilakukan sepanjang semester pertama 2024. Beban umum dan administrasi berhasil ditekan hingga 41,46% yoy, beban keuangan turun 50,2% yoy, dan beban operasi lain berkurang 5,6% yoy.

Lini bisnis pelayanan jasa terminal tetap menjadi kontributor terbesar terhadap pendapatan IPCC, dengan nilai pendapatan mencapai Rp340,97 miliar pada 1H 2024. Selain itu, bisnis pelayanan jasa barang menyumbang Rp5,89 miliar, pelayanan rupa-rupa usaha Rp4,9 miliar, serta pengusahaan tanah dan utilitas sebesar Rp8,5 miliar.

https://www.emitennews.com/news/pendapatan-drop-laba-bersih-ipcc-hanya-naik-224-persen-di-kuartal-ii

SMMA

Sinarmas Multiartha Tbk.

Emiten grup Sinarmas PT Sinar Mas Multiartha Tbk. (SMMA) menyampaikan telah menyiapkan dana untuk pelunasan Obligasi berkelanjutan II Tahap I Tahun 2021 Seri C.

Burhanuddin Abdullah Direktur utama SMMA dalam keterangan tertulisnya Kamis (15/8) menuturkan bahwa Perseroan telah menyiapkan dana sebesar Rp119 miliar untuk melunasi Obligasi tersebut.

Dalam penuturannya Burhanuddin menambahkan bahwa Obligasi ini akan jatuh tempo efektif pada tanggal 7 September 2024 dan untuk itu dana sudah disiapkan oleh SMMA.

https://www.emitennews.com/news/emiten-grup-sinarmas-smma-siapkan-dana-bayar-obligasi-rp119m

SMGR

Semen Indonesia (Persero) Tbk.

PT Pemeringkat Efek Indonesia (Pefindo) telah menaikkan peringkat PT Semen Indonesia (Persero) Tbk (SMGR) menjadi idAAA dengan prospek stabil, meningkat dari sebelumnya idAA+ dengan prospek positif.

Pefindo dalam rilisnya pada 14 Agustus 2024 menyampaikan, selain itu, juga menaikkan peringkat Obligasi Berkelanjutan (PUB) I dan Obligasi PUB II SMGR menjadi idAAA dari sebelumnya idAA+.

Pefindo menjelaskan bahwa peningkatan peringkat ini mencerminkan ekspektasi bahwa SMGR akan terus mempertahankan kebijakan keuangan yang disiplin, dengan metrik kredit yang sesuai dengan kategori peringkat AAA.

Peringkat ini didukung oleh peran penting SMGR bagi pemerintah, posisi pasar SMGR yang sangat kuat di industri semen, fasilitas produksi dan logistik yang terdiversifikasi dengan baik, serta profil keuangan yang konservatif. Namun, peringkat ini tetap dibatasi oleh persaingan pasar yang ketat.

https://emitennews.com/news/pefindo-naikkan-peringkat-sig-smgr-ada-pendukung

HERO

Hero Supermarket Tbk

Emiten ritel pengelola jaringan IKEA dan Guardian, PT Hero Supermarket Tbk (HERO) menargetkan untuk dapat mencapai pertumbuhan kinerja yang lebih baik dari tahun sebelumnya. Optimisme ini seiring dengan oleh realisasi positif selama paruh pertama lalu. 

Merujuk laporan keuangan perusahaan, HERO membukukan penjualan sebesar Rp 2,25 triliun selama semester I-2024. Angka ini meningkat 4,16% year on year (yoy) dibandingkan Rp 2,16 triliun pada posisi yang sama tahun sebelumnya. 

Pertumbuhan penjualan tersebut dukung oleh peningkatan jumlah kunjungan customer ke gerai-gerai Guardian di mal premium dan lokasi wisata yang terus mendorong pertumbuhan positif Guardian pada semester pertama.

Head of Corporate and Consumer Affairs Hero Supermarket Diky Risbianto menyatakan HERO Group memproyeksikan dapat mencetak kinerja positif pada bisnis ritel di sisa tahun 2024 ini. 

https://industri.kontan.co.id/news/menilik-strategi-hero-supermarket-untuk-capai-pertumbuhan-kinerja-tahun-ini