Daily News 05/07

July 05, 2012 No. 296
IPO - PT Gading Development

PT Gading Development berencana menawarkan 4 miliar saham melalui skema IPO. Nilai nominal saham IPO sebesar Rp 100 per unit dengan harga penawaran Rp 105 per unit. Gading Development menargetkan dapat meraih dana dari IPO sebesar Rp 420 miliar. Gading Development telah menunjuk PT Andalan Artha Adivisindo Sekuritas (AAA Sekuritas) sebagai penjamin emisi. Gading Development akan memakai dana 72,35% dari hasil IPO untuk membayar pinjaman dari Palazzo Properti Holdings Ltd, PT AB Sinar Mas Multifinance, Bank Capital Indonesia, Bank Sinarmas sisanya sebagai peningkatan modal kerja anak usaha dan modal kerja Gading Development.
BUMI - Kinerja 1Q 2012
PT Bumi Resources (BUMI) mencatat kerugian senilai US$ 100.35 Juta pada 1Q 2012 dibanding laba bersih senilai US$ 108.19 Juta pada 1Q 2011. Walaupun BUMI mencatat peningakatan penjualan sebesar 17.7% menjadi US$ 1 Miliar dari US$ 849.92 Juta tetapi terjadi penurunan laba usaha sebesar 13% menjadi US$ 149.11 Juta pada 1Q 2012. Perseroan juga mencatat beban bunga senilai US$ 143.68 Juta serta rugi transaksi derivatif sebesar US$ 16.2 Juta dari laba senilai US$ 106.2 Juta. BUMI juga mencatat rugi kurs senilai US$ 8.1 Juta dibanding laba kurs senilai US$ 80 Juta pada 1Q 2011 lalu.
GPRA - Pengembangan Cipayung Diamond City
PT Perdana Gapuraprima (GPRA) berencana memulai pembangunan kawasan terpadu Cipayung Diamond City seluas 12 Ha pada akhir tahun ini. Pembayaran lahan senilai Rp 100 Miliar tersebut menggunakan sumber dana kas internal. GPRA telah menyelesaikan proses akuisisi lahan dan tengah menunggu proses desain untuk mengetahui nilai total proyek. GPRA akan membangun kawasan terpadu yang terdiri dari hunian, komersial, dan gedung perkantoran. Manajemen mengalokasikan dana belanja modal Rp 417 Miliar tahun ini yang akan digunakan untuk pengembangan proyek yang ada seperti Perumahan Bukit Cimanggu City dan Kebagusan City.
MAIN - Rencana penambahan kapasitas produksi
PT Malindo Feedmill (MAIN) berencana menambah kapasitas produksi 60,000 ton pada pabrik pakan unggas di Serang, Banten karena permintaan pakan yang terus meningkat. Kapasitas pabrik pakan unggas di serang akan menjadi 360,000 ton dari sebelumnya 300,000 ton per tahun. MAIN memperkirakan nilai investasi untuk menambah kapastitas produksi sebanyak 60,000 ton per tahun dibutuhkan dana kurang dari Rp 100 Miliar.
SCMA - Pinjaman dari induk perusahaan
PT Surya Citra Media (SCMA) meraih pinjaman Rp 250 Miliar dari perusahaan induk, PT Elang Mahkota Teknologi (EMTK). Pinjaman tersebut memiliki bunga yang merujuk ke bunga deposito berjangka tenor tiga tahun di PT Bank Central Asia (BBCA) plus 2.75% per tahun. SCMA akan memanfaatkan utang dari EMTK untuk melunasi obligasi SCTV II tahun 2007, yang nilainya mencapai RP 575 Miliar. Sisa utang obligasi sebesar Rp 325 Miliar akan ditutup oleh SCMA dengan kas internal. Manajemen SCMA mengungkapkan dapat menghemat beban bunga karena bunga pinjaman dari induk usaha di bawah bunga obligasi yang harus dibayar SCMA yang mencapai 10.95% per tahun.